these are the moments

Senin, 08 November 2010

Manusia dan Selat Panjang

Setahun lamanya aku tak menginjakan kaki di Kota Selat Panjang. Ternyata banyak perubahan yang terasa di pesisir Provinsi Riau itu. Era otonomi daerah seakan menjadi penguak tabir daerah itu dari ketertinggalan pembangunan, setelah mulai tahun 2010 Selat Panjang melepaskan diri secara administratif dari Kabupaten Bengkalis.
Selat Panjang kini menjadi Ibukota Kabupaten Kepulauan Meranti, yang merupakan singkatan dari tiga pulau besar yakni Pulau Merbau, Rangsang dan Tebing Tinggi. Layanan listrik sudah 24 jam menyala dari sebelumnya sehari padam, dua hari menyala. Akses jalan mulai dibangun dan perusahaan kapal cepat tumbuh bagai jamur, sehingga membuat Selat Panjang yang berjarak sekitar 250 kilometer dari Pekanbaru bisa ditempuh dalam empat jam melalui laut.
Perkembangan Selat Panjang membawa harapan baru bagi masyarakat setempat. Mereka bergerak seiring irama dengan denyut nadi pembangunan kota itu. Ini beberapa momen yang ku abadikan saat kunjungan ke Selat Panjang pada November 2010.





http://storyriananggoro.blogspot.com/2010/10/keindahan-di-kesunyian.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar